Resep Tumis Kangkung Spesial
Pagi gini enaknya sarapan tumis kangkung kali yah. Gampang banget buat tumis kangkung, cepet pula. Lebih cepet dari pada nungguin emak-emak dandan.hihi. Yuk simak resep tumis kangkung spesial ala UmiN!
Baca juga : Resep tumis manisa (oseng-oseng jipang)
Bahan :
1. Kangkung (1 ikat)
2. Bawang Putih (3 siung)
3. Garam (1/2 sendok teh)
4. Gula sejimpit
Baca juga : Resep tumis terong (oseng-oseng terong)
Cara membuat :
- Petik daun-daun kangkung lalu cuci bersih (kalo gak bersih biasanya masih ada sisa tanah dan rumput).
- Haluskan garam dan bawang putih dalam cobek, lalu tumis dengan sedikit minyak hingga harum.
- Masukkan daun kangkung yang telah bersih lalu aduk hingga layu.
- Tambahkan garam dan gula, aduk hingga merata.
- Jika ingin sedikit kuah bisa ditambahkan air. Setelah mendidih, matikan kompor dan bisa langsung disajikan.
Baca juga : Cara mengiris wortel bentuk dadu dan korek api
0 komentar: